Berita Transformasi

Home » Trends Update » Berita Transformasi

Tim Transformation Office Melakukan Diskusi 1-on-1 dengan WKI mengenai Program Transformasi Anak Perusahaan

Tim Transformation Office telah menyelenggarakan diskusi 1-on-1 dengan Anak Perusahaan yaitu Waskita Karya Infrastruktur. Diskusi 1-on-1 ini sebagai tindak lanjut atas terselenggaranya Diseminasi Program Transformasi Anak Perusahaan. Tujuannya yaitu sebagai sosialisasi yang lebih mendalam mengenai Program Transformasi Anak Perusahaan yang harus inline dengan holding serta untuk mengetahui sejauh mana implementasi Program Transformasi yang sudah dibuat oleh Anak Perusahaan. Acara yang diselenggarakan pada hari Jum’at, 18 Februari 2022 melalui virtual zoom meeting ini berlangsung antusias, aktif dan dinamis.

Pada kesempatan kali ini Tim Transformation Office yang dipimpin oleh Fatkhur Rozaq sebagai Head of Transformation Office memaparkan secara detail mengenai Program Transformasi Holding yang sudah dijalankan beserta pencapaiannya serta monitoring yang sudah di lakukan dalam memantau setiap progress Program Transformasi, termasuk juga progress Program Transformasi Anak Perusahaan lainnya seperti Waskita Beton Precast, Waskita Realty dan Waskita Toll Road. Waskita Karya Infrastruktur dalam hal ini dihadiri oleh President Director Eko Widianto, Director of Operation Oktarina Kartifa Ayu, Director of Finance, HCM, & Risk Management Darmanta dan Director of Business & Strategy Ikhwan Zamroni serta seluruh Manager Waskita Karya Infrastruktur.

President Director Waskita Karya Infrastruktur Eko Widianto menyampaikan bahwa saat ini Waskita Karya Infrastruktur sudah mempunyai RJPP hingga tahun 2026, RJPP ini yang akan mendasari Program Transformasi Bisnis di WKI sendiri yang akan di sesuaikan dengan Program Transformasi Bisnis Holding. Sedangkan Director of Operation Oktarina Kartifa Ayu menjelaskan bahwasanya Waskita Karya Infrastruktur sebenernya saat ini sedang proses Transformasi karena yang awalnya investasi sekarang sudah mulai persiapan untuk pekerjaan yang non investasi dan bisnis lain diluar pabrik baja.

Director of Business Development Ikhwan Zamroni menambahkan bahwa di Waskita Karya Infrastruktur ini sebenernya bisnisnya campuran karena di awal kita fokus di investasi, Portfolio kita masih sedikit jadi memang potensi ini sebetulnya menjadi langkah awal untuk WKI agar menjadi lebih besar.

Director of Finance, HCM, & Risk Management Darmanta juga menjelaskan Transformasi di Waskita Karya Infrastruktur sebenarnya sudah dilakukan dimulai dari perubahan dari Waskita Karya Energi menjadi Waskita Karya Infrastruktur dengan mulai masuk ke berbagai sektor yang memberikan profit jangka pendek dan menengah diantaranya dibangunnya pabrikasi baja dan diharapkan memang bisa menambah likuiditas & profitabilitas.

Pada kegiatan diskusi 1-on-1 Program Transformasi Anak Perusahaan Waskita Karya Infrastruktur - Head Of Transformation Office Fatkhur Rozaq menyampaikan dari paparan materi yang disampaikan dari Anak Perusahaan agar dibuatkan report supaya dari Tim Transformation Office bisa memberi masukan dan berkolaborasi sehingga program Transfomasi yang sudah dijalankan di Waskita Karya Infrastruktur sama-sama kita dukung untuk bisa lebih optimal.

Dibagikan ke:

Waskita Initiative & Innovation Monitoring System (WIIMS)

Selengkapnya »

Recent Post 

Waskita Komitmen Jalankan Transformasi Terapkan Lean Construction pada Proyek Jaringan Irigasi Sungai Citarum

Selengkapnya »

Ask Me Anything 

Email: transformation.office@waskita.co.id

“Transformasi Waskita,
Berawal Dari Kita,
Untuk Kita,
Demi Kejayaan Waskita,
Kami siap melangkah untuk
INDONESIA”